Cara Melihat ID Akun DANA

Cara Melihat ID Akun DANA – Perkembangan dunia teknologi kini sudah semakin maju dan canggih, dimana semua hal akan mudah dilakukan salah satunya adalah transaksi uang. Maka dari itu, kemungkinan dari kalian semuanya pasti sudah tahu dengan DANA.

Karena DANA merupakan sebuah aplikasi dompet digital yang sangat membantu dalam melakukan sebuah transaksi. Oleh sebab itu sampai saat ini sudah ada banyak orang yang menggunakannya, akan tetapi apakah kalian tahu ID DANA dimana ? jika belum maka bisa simak ulasan ini.

Sebelumnya kami akan memberitahu kepada kalian semuanya terlebih dahulu, jika setiap pengguna DANA tentunya memiliki ID pada masing-masing Akunnya. Setiap ID akan berbeda-beda dengan yang lainnya, nah buat yang masih baru maka harus mengetahui ID akun DANA.

Baca Juga : Cara Mendapatkan Saldo DANA Gratis

ID DANA Dimana ?

Mungkin itu menjadi salah satu pertanyaan yang cukup menarik untuk kami jawab. Nah ID DANA sendiri adalah sebuah nomor hp yang kalian daftarkan pada aplikasi DANA. Dimana setiap kali ingin melakukan transaksi tentunya kalian harus memasukan ID terlebih dahulu.

Bagaimana sudah cukup paham ? pada intinya setiap nomor hp yang kalian hubungkan pada aplikasi DANA itu merupakan sebuah ID. Jadi setiap masing-masing pengguna DANA pastinya ID pada akunnya akan berbeda-beda dengan pengguna yang lainnya.

Terus bagaimana dengan cara melihat ID akun dana di akun sendiri ? untuk hal itu sebenarnya sangat mudah, karena kami sudah mengatakan kalau ID di aplikasi DANA merupakan nomor hp yang kalian daftarkan. Sedangkan bagi yang masih bingung maka silahkan lihat tutorialnya di bawah.

Baca Juga:  5 Game Penghasil Saldo Dana

Cara Melihat ID Akun DANA

  1. Pertama silahkan buka Aplikasi DANA di hp kalian
  2. Lalu klik menu Saya dan pilih Pengaturan Profil
  3. Selanjutnya klik Ubah Nomor Ponsel, maka kalian akan melihat ID nya
  4. Selesai

Bagaimana ? sangat mudah bukan untuk melihatnya. Lalu apakah saat ini kita bisa mengubah ID akun DANA ? tentu saja bisa. Karena kami juga akan membagikan tutorialnya, jadi silahkan lihat lalu ikuti langkah-langkah berikut ini dengan benar.

Cara Mengubah ID Akun DANA

  1. Langkah awal kalian masuk terlebih dahulu ke dalam Aplikasi DANA
  2. Setelah itu klik menu Saya lalu pilih Pengaturan Profil
  3. Kemudian klik Ubah Nomor Ponsel lalu klik Ganti Nomor
  4. Selanjutnya silahkan kalian Verifikasi dengan kode OTP yang di kirimkan pada nomor hp dana sebelumnya
  5. Jika nomor kalian tidak aktif ataupun hilang, kalian bisa menjawab beberapa pertanyaan tentang kemanan. Apabila salah jawabannya kalian bisa masukan Email untuk verifikasinya
  6. Apabila proses tersebut sudah kalian lakukan, maka kalian dapat memasukan nomor hp baru yang ingin di pakai
  7. Ketika selesai memasukannya, maka ID akun DANA kalian akan berubah sesuai dengan nomor ponsel baru tersebut
  8. Selesai

Jika di simpulkan bahwa setiap kali ingin mengganti ID kalian hanya tinggal mengubah saja nomor telepon di akun dana kalian masing-masing. Nantinya ID akan berubah sesuai dengan nomor hp yang kalian pakai tersebut. Mungkin kalian semuanya sudah paham dengan cara di atas yang kami bagikan.

Baca Juga : Cara Hapus Akun LinkAja

Akhir Kata

Nah mungkin cukup sekian dulu ulasan terbaru yang sudah kami bagikan di kesempatan ini yang sudah membahas Cara Melihat ID Akun DANA Sendiri Dengan Mudah. Semoga ulasan ini bisa bermanfaat bagi semuanya, pastikan kunjungi terus metodegames.com karena bakal ada informasi terbaru lainnya.

Baca Juga:  Cara Memanggil Wither di Minecraft