Game Offline Android Terbaik

Sekarang semua game hampir kebanyakan online, namun tak sedikit orang juga mencari game offline Android terbaik yang bisa dimainkan disaat dirumah sendirian dan tidak ada koneksi internet.

Game offline Android menjadi pilihan terbaik ketika ingin bersenang-senang namun terkendala koneksi. Namun kamu tidak perlu khawatir, karena game offline tidak membutuhkan koneksi internet saat dimainkan.

Walaupun sebagian besar game Android yang ada di Play Store sekarang membutuhkan internet, namun kamu juga bisa memainkan beberapa game offline secara gratis di HP Android kalian, lho.

Lalu apa saja game offline Android terbaik saat ini? Berikut Metodegames sudah merangkum beberapa game seru yang bisa kamu mainkan secara offline dan gratis kamu download di Google Play Store.

Tanpa basa-basi lagi, berikut daftar game offline Android terbaik:

Game Offline Android Terbaik

1. Subway Surfer

Rekomendasi pertama ada game kejar-kejaran, Subway Surfer adalah sebuah game arcade yang menyenangkan dan menantang yang dapat dimainkan secara offline. Game ini telah menjadi salah satu favorit editor dan tidak boleh dilewatkan begitu saja.

game offline Android terbaik 2

Dalam game ini, pemain akan mengendalikan seorang karakter yang sedang dikejar oleh seorang inspektur yang marah serta anjingnya yang galak.

Tujuan utama pemain adalah berlari secepat mungkin di jalur subway dan menghindari kereta yang datang. Jika tidak berhasil, inspektur akan menangkap pemain dan permainan akan berakhir.

Game ini menawarkan berbagai fitur menarik, seperti grafik HD yang cerah dan penuh warna, kesempatan untuk berselancar dengan Hoverboard, melakukan gerakan akrobatik dengan cepat, dan masih banyak lagi.

Baca Juga:  Game Tersulit di Dunia yang Bisa Dicoba

Subway Surfer telah menjadi sangat populer, dengan lebih dari 1 miliar unduhan di Play Store dan memiliki rating yang tinggi. Jika kamu belum mencobanya, segera dapatkan game ini dan rasakan keseruannya sendiri.

2. Grand Mountain Adventure

Jika kamu menyukai bermain olahraga ekstrem di gunung bersalju, maka kamu pasti akan terpikat dengan Grand Mountain Adventure.

Grand Mountain Adventure adalah sebuah permainan yang membawa kamu ke tujuh gunung tinggi yang menakjubkan. Di dalamnya, kamu akan menemukan lebih dari 100 tantangan menarik yang tersebar di berbagai puncak gunung.

Dalam permainan ini, kamu memiliki kesempatan untuk merasakan sensasi snowboarding dan ski yang seru di Grand Mountain Adventure.

3. Zombie Hunter: Killing Game

Zombie Hunter: Killing Game adalah game yang dikembangkan dan dirilis oleh Viva Games Studios, yang juga merupakan pengembang dari permainan populer Cover Fire.

Tidak mengherankan jika visual dan gameplay yang ditawarkan oleh Zombie Hunter hampir identik dengan Cover Fire. Namun, perbedaannya terletak pada musuh yang dihadapi, yaitu para zombie yang sangat ganas.

Di dalam permainan ini, semakin tinggi level yang kamu capai, semakin banyak zombie dengan kemampuan yang mematikan yang akan muncul. Untuk menghadapi mereka, kamu akan membutuhkan senjata-senjata yang telah dimodifikasi agar lebih efektif dalam memusnahkan musuh.

4. Shadow of Death

Salah satu game yang menarik untuk disimak adalah Shadow of Death. Dalam permainan RPG stickman ini, kamu akan memerankan seorang ksatria yang menjelajahi dunia dan melawan para iblis jahat.

Kamu akan dibekali dengan sebuah senjata yang keren dan keterampilan khusus yang dapat digunakan dalam pertempuran melawan para iblis kuat tersebut.

Awalnya, kamu akan menghadapi iblis-iblis yang relatif “sederhana”, tetapi seiring perjalanan kamu, tantangan akan semakin meningkat dan kamu akan menghadapi raja iblis, seperti Hellmag. Pertanyaannya, apakah kamu mampu mengalahkan mereka?

Baca Juga:  10 Hero Terlemah di Mobile Legend yang Perlu Diketahui

Bicara tentang visual, meskipun Shadow of Death adalah game RPG sederhana, visualnya tetap menarik. Fokus pada estetika yang sederhana dan bayangan yang kuat, hal ini malah menambah daya tarik permainan.

Dalam pertempuran melawan iblis, kamu akan bertarung dalam kegelapan, menciptakan atmosfer yang sesuai dengan nama game ini sendiri yaitu Shadow of Death (Bayangan kematian).

5. Minecraft

Apakah kamu pernah memainkan Minecraft di PC? Sekarang, game favorit ini dapat dimainkan di perangkat Android kamu! kamu tidak perlu lagi menghidupkan PC, karena sekarang kamu dapat menikmati Minecraft di HP kamu, di mana pun dan kapan pun!

game offline Android terbaik 3

Seperti versi PC-nya, kamu dapat membangun dunia dengan sebebas-bebasnya dalam mode kreatif, membangun bangunan, menambang sumber daya, melawan musuh, dan banyak lagi dalam mode survival.

Namun, untuk menikmati pengalaman ini di perangkat Android, kamu perlu membayar untuk mengunduh dan memainkan game ini. Harganya berkisar antara Rp99.000 – Rp110.000.

Selain itu, terdapat juga pembelian dalam aplikasi yang memungkinkan kamu memperoleh skin atau penampilan karakter tambahan dalam permainan.

Nah itulah rekomendasi game offline Android terbaik yang bisa kamu mainkan secara gratis tanpa perlu terkoneksi dengan internet. Kamu bisa memanfaatkan game ini ketika sedang berada di rumah sendirian atau di tempat yang terpencil seperti hutan dan pegunungan.

Bagaimana apakah kamu sudah menemukan game yang cocok untuk menemani keseharian kamu? Cukup segini yang bisa saya sampaikan, Terima kasih sudah membaca dan Selamat Mencoba!