7 Hero Counter Hilda Mobile Legends, Exp Lane ataupun Roamer

Apa kamu pernah bertemu Hero Hilda dimode ranked dan kesal dengannya? Jangan khawatir, mulai sekarang kamu dapat mengadangnya. Berikut hero counter Hilda Mobile Legends Terbaru.

Berbagai tipe hero di Mobile Legends bisa kamu beli dan gunakan selama memilikinya. Tipe hero tersebut diantaranya Fighter, Tanker, Support, Mage, Marksman dan Assassin.

Seperti yang kita ketahui, hero Fighter biasanya memiliki durabilitas yang tinggi serta damage yang terbilang sakit.

Salah satu hero tipe fighter yang memiliki durabilitas tinggi adalah Hilda. Hilda merupakan hero Fighter yang memiliki skill aktif ataupun pasif yang menyebalkan.

Hero yang satu ini sempat diperebutkan saat bermain dimode ranked karena dapat mengganggu lawannya berkat ketebalannya.

Biasanya hero Hilda digunakan untuk mengisi Exp lane ataupun roamer. Hilda memiliki durabilitas tinggi serta dapat meregenerasi Hp ketika dia bersembunyi dibush. Hal tersebut tentu sangat menguntungkan dirinya dimana ia tidak perlu pergi ke base.

Jika oranglain menggunakan hero Hilda sebagai roamer tentu diawal game Jungler musuh akan diganggu olehnya. Meskipun dikejar oleh musuh pun dengan skill 1 yang dimilikinya mampu memperoleh movement speed.

Nah untuk dapat menghadang dan mengeliminasi Hero Hilda kamu perlu mengetahui counter yang tepat. Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai hero counter Mobile Legends versi Metodegames, simak penjelasannya hingga selesai ya!

Hero Counter Hilda Mobile Legends

Foto Hero Hilda Mobile Legends
Sumber Moonton

Hilda merupakan Hero yang dapat digunakan baik di Exp lane ataupun roamer. Jarang sekali hero di Mobile Legends yang bisa digunakan diberbagai role.

Hero Hilda juga termasuk hero yang dapat menggangu jungler lawan dan seringkali membuat kerepotan. Hilda juga memiliki kecepatan dari tambahan efek skill 1 serta dapat mengisi Hp ketika berada dibush. Tidak heran jika Hilda roamer kerapkali mengganggu jungler lawan.

Baca Juga:  Cara Mendownload FF di HP atau PC

Skill yang terdapat dihero Hilda juga memiliki efek Crowd Control yaitu diskill tiga atau Ultimae.

Maka dari itu, kamu perlu mengcounter Hilda dengan hero yang tepat agar dapat menghadapinya baik sebagai exp lane ataupun roamer. Berikut hero counter Hilda Mobile Legends:

  • Esmeralda

Hero Counter Hilda adalah Esmeralda
Sumber Moonton

Hero counter Hilda yang pertama adalah Esmeralda. Esmeralda merupakan hero fighter yang biasa mengisi Exp lane. Hero yang satu ini memiliki tingkat durabilitas tinggi serta dapat memperoleh shield tambahan dari skill yang dimilikinya.

Hero yang satu ini mampu beradu ketebalan ketika berhadapan dengan Hilda. Esmeralda tidak memiliki efek crowd control yang baik, namun dari tingkat ketangguhan serta daya tahan hero yang satu ini perlu kamu pertimbangkan.

Skill ultimate yang dimiliki Esmeralda mampu menjangkau musuh dan diperjauh serta dapat memberikan efek stun beberapa detik.

  • Xborg

Hero Counter Hilda adalah Xborg
Sumber Moonton

Hero counter Hilda selanjutnya jika kamu berada di Exp Lane adalah Xborg. Xborg merupakan hero fighter yang memiliki durabilitas tinggi serta Physical Damage yang terbilang sakit.

Hero Fighter Xborg ini dapat mengcounter Hilda karena dapat mencicil Hp dan menyerang Hilda dari jarak jauh. Meskipun Hilda mencoba mengisi Hp dengan bersembunyi disemak kamu dapat melakukan serangan secara terus menerus dari jarak jauh.

Meskipun tidak memiliki skill CC yang mampu menghentikan pergerakan Hilda, Xborg masih memiliki skill yang dapat menyebabkan efek slow.

  • Valir

Hero Counter Hilda adalah Valir
Sumber Moonton

Hero counter Hilda berikutnya jika kamu seorang mid-lane adalah Valir. Valir merupakan hero mage yang memiliki burst magical damage yang sakit serta memiliki efek dari skill set yang baik.

Dimana jika kamu berhadapan dengan Hilda, kamu dapat menggunakan skill 2 untuk mendorongnya. Jarak serang yang dimiliki Valir juga terbilang jauh dan apabila jungler dirusuh oleh Hilda kamu dapat mencicilnya dengan skill 1 ataupun 2.

Baca Juga:  6 Hero Counter Diggie Paling Efektif!

Hero Valir biasanya digunakan untuk mengisi Mid-lane ataupun roamer. Meskipun Hilda saat bersembunyi disemak atau bush dapat menambah Hp, namun kamu dapat mengganggu pergerakan Hilda dari skill yang dimiliki Valir.

  • Angela

Hero Counter Hilda adalah Angela
Sumber Moonton

Hero counter Hilda berikutnya adalah Angela. Angela merupakan hero Support dimana skill yang dimilikinya dapat membantu tim untuk memberikan healing serta dapat menyatu dengan satu hero musuh.

Jika bertemu dengan Hilda Roamer, maka Angela adalah jawabannya. Disaat Hilda mencoba menggangu jungler, kamu dapat membantu jungler dan memberikannya Hp dari skill 1 yang dimiliki Angela.

Hero Angela juga sangat penting apalagi jika ada tim yang memiliki Hp sekarat, kamu dapat memasuki heronya dan memberikan Hp tambahan dan memberikan efek shield terhadap hero tersebut.

  • Moskov

Hero Counter Hilda adalah Moskov
Sumber Moonton

Hero counter Hilda jika kamu seorang Gold-Lne adalah Moskov. Moskov merupakan hero Marksman yang memiliki attack speed tinggi, lifesteal baik dan damage yang sakit.

Hero yang satu ini dapat mengcounter Hilda karena dapat membuat Hilda kewalahan serta mundur akibat dari damage serta attack speed yang dimiliki Hilda.

Kami menyarankan untuk membeli build item Demon Hunter Sword, dimana dapat mendobrak pertahanan Tank seperti Hilda dan membuatnya mudah tereliminasi.

Sebelum menyerang dan mengeliminasi Hilda secara solo, kami beritahukan untuk membli build item setidaknya memiliki 4 untuk dapat melawannya.

  • Brody

Hero Counter Hilda adalah Brody
Sumber Moonton

Jika kamu ingin menggunakan Marksman yang dapat mengcounter Hilda dan menyerangnya dari jarak jauh Brody adalah jawabannya. Brody merupakan hero yang biasa digunakan untuk mengisi Gold-Laner dimana hero yang satu ini memiliki jarak serang yang jauh serta damage yang sakit.

Kamu dapat mencicil Hp Hilda dengan skill aktif dan pasif yang dimiliki Brody. Basic attack yang dimilikinya mampu memberikan true damage meskipun dari basic attack.

Baca Juga:  Hero Edith ML: Skill & Pasif, Counter, Combo Meta

Jika Hilda mencoba untuk merusuh dan mendekat kamu dapat menggunakan skill 2 atau Corrosive Strike untuk memberikan efek stun dan kembali kebelakang dan menyerangnya dari jauh.

  • Tigreal

Hero Counter Hilda adalah Tigreal
Sumber Moonton

Hero counter Hilda yang bisa kamu gunakan untuk menghalaunya adalah Tigreal. Tigreal adalah hero tanker yang biasa digunakan untuk mengisi role roamer.

Hero yang satu ini memiliki skill dimana memiliki efek slow dan Crowd Control yang mampu menghentikan pergerakan Hilda. Dengan memanfaatkan skill aktif yang dimilikinya, jika Hilda mencoba merusuh kamu dapat menggunakan skillnya untuk memukul mundur Hilda.

Skill 2 ataupun skill Ultimate yang dimilikinya mampu memberikan efek stun terhadap musuh ataupun Hilda. Jika menggunakan skill yang tepat kamu dapat membuat moment terbaik dimana semua musuh terkena stun dari skill Ultimate yang kamu miliki.

Kesimpulan

Hero Hilda merupakan Tanker ataupun Fighter yang biasa digunakan diberbagai role baik Exp ataupun Roamer. Karena durabilitas yang dimilikinya dan dapat mengganggu jungler lawan, seringkali membuat repot lawannya.

Maka dari itu, dengan adanya hero counter Hilda diatas kamu dapat membuat Hilda kewalahan dan akan emmbuatnya mundur.

Kami pastikan kembali, jika belum terbiasa menggunakan hero counter Hilda diatas, usahakan untuk berlatih terlebih dahulu. Agar hero counter Hilda tersebut efektif ketika menghadapinya dan membuat tim meraih kemenangan dimode ranked.

Demikian artikel mengenai hero counter Hilda, semoga apa yang disampaikan dapat membantu dan bermanfaat. Terimakasih!