Cara Ambil Uang di ATM Bersama dan Link

Apakah kamu masih bingung bagaimana mengambil uang dari mesin ATM? Berikut ini akan di jelaskan secara detail bagaimana cara ambil uang di ATM Bersama dan ATM Link. Berikut penjelasan selengkapnya.

Sekarang menemukan mesin ATM sangat mudah sekali, kita bisa menemukan di pinggir jalan, minimarket, dan tersebar di seluruh penjuru mall. Jadi kamu tidak perlu bingung lagi mencari mesin ATM.

Namun, ada sebuah kondisi yang dimana kamu kesulitan mencari Bank ATM yang sesuai dengan kartu Bank milikmu. Padahal, kamu bisa menggunakan ATM Bersama dan ATM Link untuk mengambil uang maupun mengirim.

Banyak masyarakat yang tidak mengetahui tentang kedua ATM tersebut. Karena itu Metodegames kali akan membahas pengetian ATM Bersama dan ATM Link, kemudian dilanjutkan bagaimana cara ambil uang di ATM.

cara ambil uang di ATM 2

Simak penjelasan di bawah ini, agar kamu paham betul mengenai kedua ATM tersebut.

Bagaimana Cara Ambil Uang di ATM Bersama dan ATM Link

Sebelum ke tutorial pengambilan uang, ada baiknya kamu memehami apa itu ATM Bersama dan ATM Link. Agar kedepannya kamu tidak takut lagi apabila ingin menarik uang di kedua ATM tersebut.

Apa itu ATM Bersama?

Seperti dilansir dari situs resminya, ATM Bersama merupakan sebuah jaringan switching terbesar di Indonesia yang berhasil terhubung dengan 95 institusi baik dari pihak Bank maupun lembaga non-Bank.

Intitusi tersebut mulai dari pihak Bank maupun sebuah lembaga non-Bank. Selain itu, ATM Bersama merupakan jaringan switching yang bisa melakukan transaksi transfer antar Bank secara real time online, dan itu pertama kali di Indonesia.

Baca Juga:  Cara Memasukan Kode Voucher Indosat

ATM bersama di kelola oleh PT Artajasa yang merupakan pionir dalam pasar transaksi elektronis di Indonesia, khususnya penyedia jaringan infrastruktur bagi perbankan.

Apa itu ATM Link?

Dilansir dari situs Bank Mandiri, ATM Link adalah jaringan milik Himbara, apa itu? Himbara merupakan singkatan dari Himpunan Bank Milik Negara. Anggotanya berisi bank-bank milik BUMN seperti, Bank BNI, Mandiri, BRI, dan BTN.

Seluruh bank yang disebutkan tadi, bisa menggunakan ATM Link seperti menggunakan mesin ATM di masing-masing perusahaan. Sekarang, untuk mencari mesin ATM Link kamu tidak akan kesulitan lagi, ada lebih dari 45.000 Unit yang tersebar di seluruh Indonesia.

Cara membedakan ATM Link sangatlah mudah, untuk membedakannya biasanya ATM Link memiliki logo Link kemudian dilengkapi dengan logo masing-masing bank pemilik ATM yang tergabung dalam Himbara.

Cara Ambil Uang di ATM Bersama

Setelah Mengetahui pengertian ATM Bersama dan ATM Link, langkah berikutnya bagaimana cara mengambil uang di ATM Bersama. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah mencari Mencari mesin ATM Bersama.
  2. Berikutnya, masukan kartu kamu ke mesin ATM.
  3. Kemudian pilih bahasa, untuk mempermudah transaksi pilih “Bahasa Indonesia”.
  4. Setelah itu, masukan PIN ATM dengan benar. Dalam langkah ini kamu tidak boleh salah sampai 3 kali, jika melanggar maka ATM kamu akan terblokir secara otomatis.
  5. Kemudian, masuk nominal uang yang ingin kamu ambil.
  6. Jika nominal yang muncul di layar ATM tidak sesuai keinginanmu, kamu bisa memilih menu “Transaksi Lainnya” > “Penarikan Jumlah Lain”> “Tulis secara manual nominal uang”. Jika sudah tepat, klik “Benar”.
  7. Selanjutnya, kamu tinggal menunggu dan mengambil uang yang keluar dari mesin ATM.
  8. Jika tidak ingin melakukan transaksi lagi, silahkan ambil kartu ATM dan keluar.
  9. Selesai
Baca Juga:  Cara Membuat Nama FF Keren dengan Mudah

Cara Ambil Uang di ATM Link

  1. Langkah pertama mencari Mencari mesin ATM Link terdekat.
  2. Berikutnya, masukan kartu kamu ke mesin ATM.
  3. Kemudian pilih bahasa, untuk mempermudah transaksi pilih “Bahasa Indonesia”.
  4. Setelah itu, masukan PIN ATM dengan benar. Dalam langkah ini kamu tidak boleh salah sampai 3 kali, jika melanggar maka ATM kamu akan terblokir secara otomatis.
  5. Kemudian, masuk nominal uang yang ingin kamu ambil.
  6. Jika nominal yang muncul di layar ATM tidak sesuai keinginanmu, kamu bisa memilih menu “Transaksi Lainnya” > “Penarikan Jumlah Lain”> “Tulis secara manual nominal uangnya”. Jika sudah tepat, klik “Benar”.
  7. Selanjutnya, kamu tinggal menunggu dan mengambil uang yang keluar dari mesin ATM.
  8. Jika tidak ingin melakukan transaksi lagi, silahkan ambil kartu ATM dan keluar.
  9. Selesai

Setelah mengetahui cara ambil uang di ATM Bersama dan Link, berikutnya kamu juga harus mengetahui berapa biaya Transaksi di kedua ATM tersebut. Berikut penjelasan di bawah ini.

Biaya Transaksi di ATM Bersama

Kamu harus tahu berapa biaya potongan apabila seorang nasabah ingin bertransaksi di ATM Bersama. Untuk biaya potongan tarik tunai di ATM Bersama dikenakan biaya sebesar Rp 7.500.

Kemudian, biaya transfer antar bank sebesar Rp 6.500. Selanjutnya, untuk biaya cek saldo di ATM Bersama dikenakan potongan Rp 4.000, dan untuk biaya transaksi namun jumlah saldo tidak mencukup dikenakan tarif sebesar Rp 3.000.

Biaya Transaksi di ATM Link

Berapa sih biaya Transaksi di ATM Link? Buat yang belum tahu, khusus nasabah Bank Mandiri, BNI, BTN, dan BRI ketika melakukan cek saldo, tarik tunai, hingga top up uang elektronik melalui ATM Link tidak akan dipungut biaya.

Baca Juga:  Cara Hapus Halaman Kosong di Word

cara ambil uang di ATM 3

Namun, kamu akan dikenakan biaya jika transfer uang. Khusus transfer uang ke sesama bank Himbara di ATM Link dikenakan biaya potongan sebesar Rp 4.500. Namun, apabila melakukan transfer antar bank non Himbara, maka akan dikenakan biaya mencapai Rp 6.500.

Bagaimana mudah bukan cara ambil uang di ATM bersama dan ATM Link. Jadi kamu tidak perlu khawatir lagi jika kepepet mau narik uang dan ketemu ATM Bersama dan ATM Link.